Salaman – Pada hari Senin, 9 September 2024 hingga Kamis, 12 September 2024 MTs An-Nawawi melaksanakan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK). Kegiatan ini merupakan bagian dari usaha pemerintah untuk mengevaluasi dan meningkatkan kualitas pendidikan di tanah air.
Asesmen ini juga dilaksanakan di berbagai sekolah mulai dari sekolah dasar hingga sekolah menengah atas sesuai jadwal yang telah ditentukan. Metode pelaksanannya yaitu secara daring dan semidaring dengan menggunakan teknologi komputer.
Kegiatan yang dilaksanakan di ruang laboratorium komputer ini diikuti oleh siswa kelas 8 yang berjumlah 50 siswa dengan rincian 45 siswa sebagai peserta utama dan 5 siswa sebagai peserta cadangan. Semua peserta yang terpilih untuk mengerjakan soal-soal ANBK merupakan siswa yang dipilih secara acak oleh pemerintah pusat melalui Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).
Berbeda dengan ujian nasional yang hanya bertujuan untuk menilai pengetahuan akademik. ANBK bertujuan untuk mengukur kemampuan literasi, numerasi, dan karakter siswa. Nantinya hasil dari ANBK ini akan menjadi dasar bagi pemerintah dalam mengambil langkah-langkah untuk memperbaiki sistem pendidikan, sehingga dapat memberikan pendidikan yang lebih baik bagi generasi mendatang. Selain itu, hasil ANBK juga bisa dimanfaatkan oleh sekolah sebagai bahan evaluasi agar memperbaiki kualitas pembelajaran dan juga dapat dimanfaatkan oleh guru untuk melihat letak kesulitan yang dihadapi oleh siswa dalam pembelajarannya.
Berikut adalah beberapa tahapan dalam pelaksanaan ANBK di MTs An-Nawawi 02 Salaman:
Puji Hartatiningtyas, S.T. selaku ketua panitia ANBK berharap semoga kegiatan ANBK yang dilaksanakan selama empat hari ini dapat meningkatkan kualitas belajar serta kemampuan literasi, numerasi, dan penguasaan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) siswa.
No Comments